Kamis, 16 Mei 2024

Informatika_Komputer dan Manusia

 


Modul Materi : Berbagai Macam Jenis Komputer, Komponen Penyusunnya, Cara Kolaborasi Antarkomponen, serta Cara Interaksi Manusia dan Komputer

1. Berbagai Macam Jenis Komputer

A. Komputer Desktop Komputer desktop adalah komputer yang dirancang untuk ditempatkan di meja kerja. Komputer ini terdiri dari beberapa komponen utama seperti unit pemrosesan pusat (CPU), monitor, keyboard, dan mouse. Desktop biasanya digunakan untuk pekerjaan yang membutuhkan performa tinggi seperti desain grafis, pemrograman, dan gaming.

Selasa, 14 Mei 2024

Informatika_Fungsi IF

 Microsoft Excel

Rumus Fungsi IF

Pengertian Fungsi IF di Excel

Fungsi IF atau Rumus IF adalah salah satu fungsi Excel yang termasuk dalam kategori
atau kelompok logical yang sering digunakan untuk melakukan uji logika tertentu pada rumus
Microsoft Excel. Rumus Excel IF akan menghasilkan sebuah nilai tertentu jika kondisi yang kita
tentukan untuk di evaluasi terpenuhi (TRUE) dan akan menghasilkan nilai lainnya apabila uji
logika atau kondisi itu tidak terpenuhi (FALSE).
Dengan kata lain, fungsi IF excel ini akan melakukan evaluasi terhadap uji logika tertentu
kemudian menghasilkan nilai TRUE atau FALSE. Nilai TRUE adalah nilai dimana kondisi
tersebut terpenuhi dan nilai FALSE adalah nilai untuk kondisi yang tidak terpenuhi.

Untuk Lebih Jelasnya silahkan Klik Link dibawah ini (Teori dan Videonya) :
Teori  :  Fungsi IF_MS. Excel
Video :  Fungsi IF_Dasar
              Fungsi IF gabungan fungsi

Senin, 13 Mei 2024

Informatika_Sejarah hingga Peran di Era Digital

Modul  

https://images.app.goo.gl/XhZ5a5cFK2Uu7McRA

Menjelajahi Dunia Informatika

Dari Sejarah hingga Peran di Era Digital


Tujuan Modul:

  • Memberikan pemahaman mendasar tentang sejarah perkembangan komputer dan aspek teknisnya.
  • Memahami pentingnya hukum, ekonomi, lingkungan, dan sosial dalam dunia informatika.
  • Mengenal produk TIK yang populer dan manfaatnya bagi masyarakat.
  • Mempelajari tentang hak kekayaan intelektual dan pentingnya melindungi karya digital.
  • Mengidentifikasi bidang studi terkait informatika dan peluang karir di bidang ini.
  • Memahami peran penting informatika dalam berbagai bidang kehidupan di era digital.

Pokok Bahasan:

1. Sejarah Perkembangan Komputer

  • Generasi komputer: dari ENIAC hingga superkomputer modern
  • Tokoh-tokoh penting dalam sejarah komputer
  • Dampak perkembangan komputer bagi peradaban manusia

Rabu, 08 Mei 2024

DasGriTan_Cangkok

 Pembiakan Tanaman Secara Vegetatif 


MENCANGKOK

Mencangkok tanaman biasanya banyak dilakukan oleh orang-orang di pedesaan terutama untuk jenis tanaman berbuah. Salah satu alasan mencangkok tanaman umumnya karena ingin cepat berbuah dengan kualitas yang sama dengan induknya.

Namun tidak sedikit orang-orang yang gagal ketika proses mencangkok. Gagal dalam mencangkok tanaman biasanya diakibatkan oleh kesalahan saat mengupas kulit bagian tanaman yang tidak bersih dari kambiumnya.

Apa itu Mencangkok Tanaman?

Jumat, 03 Mei 2024

DasGriTan_PSB




Photosynthetic Bacteria (PSB)

Bakteri fotosintesa atau photosynthetic bacteria atau juga yang sering disebut dengan PSB merupakan bakteri autotrof yang dapat berfotosintesis. Bakteri ini mengandung senyawa bacteriochlorophyll yang memiliki kemampuan yang sama seperti klorofil pada tanaman dan melakukan proses fotosintesa.  PSB memiliki pigmen yang disebut bakteriofil a atau b yang dapat memproduksi pigmen warna merah, hijau, hingga ungu untuk menangkap energi matahari sebagai bahan bakar fotosintesa. Fungsi bakteri fotosintesa adalah membantu tanaman untuk menangkap energi matahari matahari menjadi energi yang siap dimanfaatkan oleh tanaman secara maksimal sehingga tanaman selalu terlihat subur dan segar.

Manfaat PSB 

1. Membantu kebutuhan nitrogen untuk segala jenis tanaman 

2. Mengurangi hydrogen sulfida (H2S) di dalam tanah, untuk membantu akar tanaman dapat tumbuh dengan baik

3. Membantu kemampuan tanaman untuk menyerap pupuk lebih baik

4. Sel bakteri fotosintetik terdiri dari sekitar 60% protein, yang terdiri dari semua asam amino esensial.  Ini juga mengandung vitamin dan mineral seperti B1, B2, B5 dan B12, asam folat, vitamin C, vitamin D dan vitamin E

DasGriTan_Melon






Budidaya Melon Bagi Pemula

Melon (Cucumis melo) termasuk dalam suku timun-timunan. Masih satu kerabat dengan semangka, blewah dan timun suri. Seperti halnya suku timun-timunan lain, melon tumbuh merambat tetapi tidak bisa memanjat. Bila tidak ditopang, tanaman ini akan tumbuh menjalar di atas permukaan tanah.

Tempat ideal untuk budidaya melon berada pada kisaran ketinggian 250-700 meter dpl. Bila ketinggian kurang dari 250 meter, tanaman melon cenderung menghasilkan buah yang kecil. Sedangkan di dataran tinggi dengan suhu dibawah 18oC, tanaman ini sulit untuk berkembang.

Tanaman melon menghendaki tingkat kelembaban udara 50-70%. Suhu rata-rata yang cocok untuk budidaya melon berkisar 25-30oC dengan curah hujan 1500-2500 mm/tahun. Kualitas buah melon akan semakin baik apabila terdapat perbedaan suhu siang dan malam cukup signifikan.